Langsung ke konten utama

KOPRI, Gerakan Ekofemenisime dan Hablumminal Alam


Hadirnya Korps Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Putri (KOPRI) sebagai salah satu organisasi pemberdayaan mahasiswi, melakukan gerakan pemberdayaan perempuan yang benar-benar mampu menempatkan posisinya sebagai agen of change (agen perubahan), agen of social control (pengendali kehidupan sosial),  moral force (penguat moral bangsa), guardian of value (penjaga nilai-nilai budaya kebaikan)   dan iron stock (generasi penerus bangsa). Perubahan ditingkatan nalar atau mindsetmaupun perubahan pada praksis gerakan yang nyata sehingga dapat menjadi sebuah sinergitas gerakan antara nalar dan prilaku hidup.

Tidak lagi hanya berbicara tentang permasalahan humanisme yakni gender, KOPRI dalam tubuh PMII harus mulai berkembang untuk berperan andil dalam setiap aspek kehidupan. Bukan sekedar asal-asalan bergerak, melainkan KOPRI harus menjadi garda terdepan. Terlebih lagi perihal sederhana yakni mampu menjawab masalah tentang kerusakan lingkungan alam sebagai salah satu faktor penyebab kerusakan sektor lain di bumi. Lingkungan hidup yang baik dan sehat merupakan hak asasi setiap warga negara Indonesia sebagaimana diamanatkan dalam UU Pasal 28 H. Terjadinya kerusakan lingkungan hidup akibat eksploitasi telah mengabaikan hak warga negara untuk mendapatkan lingkungan yang sehat. 

Hal itu dijawab oleh gerakan ekofeminisme. Apa itu gerakan ekofeminisme? Ekofeminisme adalah gerakan yang muncul di kalangan perempuan di berbagai belahan dunia dari berbagai profesi sebagai akibat adanya ketidakadilan terhadap perempuan yang selalu dimitoskan dengan alam. 
Menurut Francoise d’Eaubonne dalam bukunya Le FĂ©minisme ou la Mort (1974), ekofeminisme menghubungkan penindasan dan dominasi kelompok pada semua aspek (perempuan, orang kulit berwarna, anak-anak, orang miskin) dengan
penindasan dan penguasaan alam (hewan, tanah, air, udara,dan lain-lain). Artinya gerakan ekofeminisme disini adalah perjuangan para aktivis feminisme dalam mewujudkan lingkungan hidup yang ramah dan nyaman. 

Dalam hal tersebut tidak lepas dari peran kader - kader KOPRI PMII yang mana tugasnya mengimplementasikan salah satu Nilai Dasar Pergerakan (NDP) PMII yaitu poin hablumminal alam. Sebab, tujuan pokok dari hablumminal alam sendiri adalah untuk mencetak pemikiran dan tindakan yang sadar akan kelestarian alam. 
Allah Azza Wa Jalla berfiman di dalam Q.S. QS. Al-Mai’dah ayat 64 yang artinya :
“…Dan mereka berusaha menimbulkan kerusakan di bumi. Dan Allah tidak menyukai orang-orang yang berbuat kerusakan”. (QS. Al-Mai’dah [5]: 64).
Pada bagian lain Allah SWT juga telah memperingatkan kepada manusia untuk tidak melakukan tindakan-tindakan yang merusak lingkungan dan alam.
“Dan janganlah kamu membuat kerusakan di muka bumi sesudah Tuhan memperbaikinya. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika betul-betul kamu orang-orang yang beriman“. (QS. Al-A’raf [7]: 85).
Memperhatikan beberapa firman Allah Azza Wa Jalla tersebut, sudahlah cukup menjadi panduan bagi umat muslim, terkhusu sebagai aktivis KOPRI PMII untuk ikut berperan lebih luas menjaga hubungan dengan alam Hablum Minal’Alam secara baik, bijaksana dan seimbang.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Deretan Teknologi Yang Diramal Sakti Dan Tren Tahun 2023, Apa Saja?

  Tren teknologi terus berganti. Memasuki 2023, empat ahli berusaha memprediksi tren teknologi nantinya. Berikut teknologi yang akan jadi tren, dirangkum dari  CNN Internasional , Kamis (1/5/2023) : Artificial Intelligence Kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) telah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari. Mulai dari e-commerce hingga algoritma media sosial. Ledakan tren ini akan sampai ke gambar dan musik pada tahun 2023, ungkap co-founder dan CEO Addo, Ayesha Khanna. Menurutnya, AI tidak akan menggantikan manusia. "AI akan menjadi anggota tim baru untuk manusia dalam banyak pekerjaan, menyumbangkan ide dan konsep". Hal yang sama juga disebutkan oleh futuris dan penulis buku, Bernard Marr. "Fokus AI akan menjadi penambah pekerja, sebab tools baru tersedia untuk memungkinkan tenaga kerja untuk sepenuhnya memanfaatkan AI". Khanna juga menambahkan lebih banyak pekerjaan diperlukan memastikan co-pilot AI generatif. Misalnya Copilot GitHub, u...

Hak dan Keterwakilan Politik Perempuan dalam Arena Politik Indonesia

Fenomena tuntutan terhadap kesetaraan gender semakin menarik ketika dikaitkan dengan politik, karena dalam sejarah perpolitikan Indonesia berbagai dinamika soal gender dalam politik sudah menjadi rahasia publik bahwa perempuan selalu didominasi oleh laki-laki. Bahkan, pernah dalam satu masa tingkat keterwakilan perempuan sangat menurun di Indonesia, meskipun itu di masa-masa berikutnya mulai meningkat meski belum maksimal, akan tetapi setidaknya ada progres ke arah yang lebih untuk menunjukkan bahwa ada pergerakan dari kaum perempuan untuk meruntuhkan budaya patriarki yang sudah mengakar di negara Indonesia.  Hak Perempuan dalam Arena Politik   Representatif kesetaraan gender antara laki-laki dan perempuan di area publik adalah perdebatan dari masa ke masa yang belum ada titik temu mengenai hak perempuan dalam arena politik Indonesia. Hal ini terbaca dari perilaku perempuan yang tidak terlalu ambisius dalam hal berpolitik dengan partai politik yang tidak begitu amb...

EKSISTENSI SURAT KABAR MEDIA INDONESIA DI ERA DIGITAL

Jika dilihat dari kacamata Graham Murdock (1990), Media Group bisa disebut sebagai bisnis yang memiliki karakteristik communications conglomerate, yaitu sebuah konglomerasi bisnis yang berfokus pada industri yang bergerak dalam bidang media dan selanjutnya berekspansi vertikal maupun horizontal dalam bidang industri yang sama. Sementara, jika dilihat berdasarkan pandangan Richard Bounce (1976), Media Group masuk dalam kategori concentric conglomerates, yaitu suatu korporasi yang bisnis awalnya bergerak dalam industri media massa, kemudian melebarkan sayap ke industri media lain dengan tujuan utama penguatan bisnis industri media. Media Group Network merupakan ekosistem industri media yang terintegrasi dalam multiplatform dengan komitmen memberikan informasi, berita dan hiburan yang memiliki dampak dan pengaruh. Media Group memiliki pengaruh yang signifikan terhadap perjalanan bangsa Indonesia melalui industri media yang terintegrasi dan multiplatform seperi surat kabar Medi...