Memasuki bulan Agustus , tentunya semangat kebangsaan akan menjadi tematik yang akan ramai dilakukan dalam banyak hal, termasuk halnya dengan gaya berpakaian. Menjadi pusat atensi dengan gaya berpakaian yang dapat mengedepankan semangat kebangsaan tentunya bisa diterapkan dalam gaya berbusana, baik untuk harian ataupun untuk acara khusus. “Umumnya dalam menyambut HUT Kemerdekaan Indonesia, tentunya perpaduan warna cerah khususnya merah akan menjadi tren. Padu padan gaya berpakaian pun bisa sekali dikemas apik melalui berbagai varian pakaian yang dimiliki Johnwin,” ujar Joanes, selaku Direktur Johnwin. Sekalipun warna dasar tematik Agustusan terdiri dari warna merah dan putih, namun bukan berarti tidak bisa kombinasi warna lain yang bisa diterapkan dalam gaya berpakaian. Berikut ini mitch and match yang bisa dilakukan agar tampil lebih trendi : * Memilih kaos casual dengan paduan dua warna, merah putih dengan berpadu celana formal. ...
Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 dengan mengusung tema “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”, sebagai momentum yang tepat untuk semakin menguatkan persatuan dan kesatuan seluruh elemen bangsa. Tanggal 17 Agustus sebagai peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia. Tahun 2023, HUT RI di maknai dengan cerminan semangat dalam pembangunan Indonesia yang terus maju. Pemerintah telah merilis tema HUT RI tahun 2023 melalui laman resmi Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) RI. Tahun ini adalah HUT ke-78 RI. Selain itu, terlampir juga logo peringatan HUT RI tahun 2023. Berikut informasi selengkapnya soal tema dan logo HUT ke-78 RI tahun 2023. Tema HUT RI Tahun 2023 dan Maknanya Mengutip dari Pedoman Identitas Visual 78 Tahun Kemerdekaan Indonesia, tema HUT RI tahun 2023 adalah "Terus Melaju Untuk Indonesia Maju". Tema tersebut sekaligus menjadu slogan HUT ke-78 RI. Pemilihan tema ini berdasarkan pencapaian yang telah diraih Indonesia d...